• Program Beasiswa
  • Untuk Putra dan Putri (Boarding)
  • Lama Program 4 Tahun
  • Ijazah Pesantren, Sertifikat Tahfidz* dan Ijazah S1**.

* Program tambahan bagi yang telah mutqin 30 Juz

** Bagi yang menyelesaikan program.

Konsep Pendidikan Mahad Aly (Tadribud Duat)

Tujuan Pendidikan Mahad Aly (Tadribud Duat) adalah Untuk Mencetak Kader Dai dengan kriteria sebagai berikut.

  1. Memiliki Pemahaman dan akidah yang benar sesuai dengan alquran dan sunnah dengan pemahaman salaful ummah.
  2. Multi Talenta, memiliki berbagai kemampuan yang mendukung dakwah.
  3. Memiliki bekal kemampuan Al Qur’an dan Ilmu diniyah dasar yang dibutuhkan tatkala berdakwah.
  4. Mampu mengajarkan Al Qur’an dan ilmu syari dan mampu untuk berdakwah.
  5. Memiliki karakter Siap memimpin dan siap dipimpin.
  6. Memiliki karakter kedisiplinan, tanggung jawab, kepedulian, organisatoris dll,
  7. Memiliki sifat بصطة في العلم والجسم (luas keilmuan dan kuat fisik mental).
  8. Siap diterjunkan kemanapun diseluruh penjuru indonesia.

Target Output

Kami berupaya agar lulusan kami memiliki kriteria sebagai berikut,

  • Beraqidah Lurus, Berakhlaq Alkarimah dan memahami ilmu syar’i dasar
  • Menyelesaikan Hafalan AI-Quran minimal 15 Juz, dengan tahsin dan tajwid yang benar
  • Mampu mengajarkan Alqur’an dan ilmu syar’i baik di kelas ataupun di masyarakat
  • Memiliki hafalan hadits dan mutun dasar.
  • Memiliki semangat dakwah dan kepedulian sosial
  • Memiliki Mental Kemandirian, Siap dipimpin ataupun memimpin, multi talenta, bekerja keras,kemampuan public speaking, organisasi dan Keterampilan lainnya.
  • Berbahasa Arab Aktif Lisan dan Tulisan.
  • Siap diterjunkan dimanapun dalam rangka dakwah dalam bagian apapun
  • Bersemangat menuntut ilmu dan menyebarkannya.

Lama Program

Lama Program Mahad Aly adalah program beasiswa dengal lama 4 tahun . Dengan gambaran umum sistem pembelajaran sebagai berikut,

Tahun Pertama

  1. Pembekalan kedisiplinan (LDK dan materi karakter),
  2. Pembelajaran dan hafalan Al Quran (Tahsin dan Tajwid),
  3. Pembelajaran Bahasa Arab Aktif,
  4. Pembelajaran materi Diniyah Asy Syar’iyyah,
  5. Program Peningkatan skill, Kemandirian dan kemasyarakatan.
  6. Khidmatul Ma’had (Pengabdian Pesantren)

Tahun Kedua

Pembelajaran Diniyah, Teori dan Praktek Micro Teaching pengajaran, Teori dan Praktek Kemusyrifan, Teori dan Praktek Dakwah serta kemasyarakatan, Teori dan Praktek Organisasi, Teori dan Praktek Manajemen & Administrasi.

Program lanjutan dari Tahun Pertama

  1. Lanjutan kedisiplinan (LDK dan materi karakter),
  2. Praktek manajemen Halaqoh dan Micro Teaching (mengajar) Bahasa arab
  3. Pembelajaran materi Diniyah Asy Syar’iyyah dan hafalan hadits
  4. Teori dan praktek kemusyrifan, dakwah masyarakat, Organisasi, Manajemen dan administrasi pesantren
  5. Program Peningkatan skill, Kemandirian dan kemasyarakatan.
  6. Khidmatul Ma’had (Pengabdian Pesantren)

Tahun Ketiga

Pembelajaran Diniyah, Teori dan Praktek Micro Teaching pengajaran, Teori dan Praktek Kemusyrifan, Teori dan Praktek Dakwah serta kemasyarakatan, Teori dan Praktek Organisasi, Teori dan Praktek Manajemen & Administrasi.

Program lanjutan dari Tahun Kedua

  1. Lanjutan kedisiplinan (LDK dan materi karakter),
  2. Praktek manajemen Halaqoh dan Micro Teaching (mengajar) Bahasa arab
  3. Pembelajaran materi Diniyah Asy Syar’iyyah dan hafalan hadits
  4. Teori dan praktek kemusyrifan, dakwah masyarakat, Organisasi, Manajemen dan administrasi pesantren
  5. Program Peningkatan skill, Kemandirian dan kemasyarakatan.
  6. Khidmatul Ma’had (Pengabdian Pesantren)

Tahun Keempat

Learning By Doing (Pembelajaran dengan langsung terjun di lapangan).

  1. Pengabdian Pesantren
  2. Siap Memimpin dan dipimpin
  3. Siap mengemban tugas dan diterjunkan dimanapun
  4. Siap mengembangkan dakwah
  5. Kuliah Praktek (KKN)
  6. Penyusunan Skripsi

Note : Libur Pulang hanya tanggal 1 s/d 15 Syawwal setiap tahunnya, dan tidak diperkenankan untuk pulang diluar waktu tersebut.

Sarana dan Fasilitas

Berikut sarana dan prasarana untuk menunjang atmosfir belajar yang efektif,

  • null
    Masjid Jami’
  • Asrama yang kondusif
  • Kelas
  • Perpustakaan
  • Lingkungan yang Asri & Alami
  • Saung Tahfidz Serbaguna
  • Lahan Agro
  • Tenaga Pengajar Berpengalaman
  • Ruang Makan
  • Kantin
  • Lapangan Olahraga
  • Unit Kesehatan Pesantren

Tenaga Pengajar

  • Diniyyah

    Alumni Universitas Islam Madinah KSA, Dammam KSA, Majmaah Riyadh KSA, LIPIA, STDI Imam Syafii, STAI Ali bin Abi Thalib, STIBA Ar Raayah dan Pengajar lulusan pesantren dan Universitas dalam Negeri lainnya.

  • Umum

    Para Pengajar dari berbagai Universitas di Indonesia.

Syarat Pendaftaran

  • Beragama Islam
  • Membawa berkas-berkas yang diperlukan (Tertera dibawah)
  • Lulusan SMA / Sederajat Berumur 17 – 23 Tahun (Laki-laki), 17-21 Tahun (Perempuan)
  • Tidak pernah belajar ilmu sihir
  • Belum Menikah
  • Tidak Pacaran dan Merokok
  • Memiliki keinginan kuat untuk belajar
  • Lulus tes seleksi dan wawancara yang diadakan Pesantren
  • Sanggup membayar seluruh biaya pendidikan (Tertera Dibawah)
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Dapat mengikuti aturan Pesantren yang berlaku
  • Mengikuti prosedur pendaftaran Pesantren yang berlaku

Berkas yang diperlukan

Berkas yang diperlukan dan harus dibawa.
  • Ijazah SMA sederajat

    Asli dan Fotokopi 2 Lembar. Diberikan/diupload sebelum KBM dimulai.

  • Fotokopi Akta Kelahiran

    2 Lembar. Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

  • Fotokopi Kartu Keluarga

    2 Lembar. Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

  • Surat Keterangan Sehat dari Dokter

    2 Lembar(1 Asli, 1 Fotokopi). Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

  • Fotokopi SKCK

    2 Lembar. Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

  • Foto Calon Pendaftar

    Ukuran 4×6, 2 Lembar. Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

  • Fotokopi KTP

    Fotokopi KTP Pendaftar. Diupload/diberikan pada saat daftar ulang setelah dinyatakan lulus.

Biaya Pendidikan

Program Mahad Aly adalah program kaderisasi dai yang tersedia beasiswa.

- PSB -
Pendaftaran

Rp200.000
  • Fasilitas Pesantren :
  • Biaya Ujian Masuk
  • Tes Al-Qur'an dan Wawancara

- PSB -
Uang Sarpras

Potongan dari Rp2.500.000Rp1.500.000
  • Fasilitas Pesantren :
  • Fasilitas Pengunaan Sarana dan Prasarana Pesantren selama aktif menjadi santri Ma'had 'Aly MQ
  • Biaya pengembangan pesantren

- Beasiswa -
Iuran Bulanan

Beasiswa!Ditanggung oleh pesantren
  • Keterangan :
  • Beasiswa ini bersyarat: harus menyelesaikan program ini, bagi yang tidak selesai program maka tidak berhak mendapatkan beasiswa.
  • Beasiswa tidak meliputi uang buku, seragam, ekskul, dan biaya kegiatan yang lainnya. Selama mengikuti Program maka berstatus sebagai santri/wati dan wajib mengikuti tata tertib santri/wati dan tidak berhak mendapatkan uang saku.

Dana yang sudah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.

Biaya Lainnya

Biaya Lainnya adalah biaya yang tidak termasuk dalam biaya yang sudah disebutkan, sifatnya insidental, atau ekskul atau program lainnya seperti :

  • Program Ekstrakurikuler (Ekskul)
  • Buku Pembelajaran
  • Acara / Kegiatan Ke Luar
  • Uang Saku dan semisal
  • Uang kebutuhan sehari-hari (Sabun, Mencuci, dsb)

Mari bergabung dengan kami

Kami percaya bahwa anak adalah ivestasi terbesar dunia dan akhirat bagi kedua orangtuanya, maka dari itu kami siap memandu tumbuh kembang anak anda dibawah naungan Al-Qur’an dan Sunnah.